PSSI, siapa yang tidak tahu organisasi sepakbola terbesar di tanah ibu pertiwi. Tapi sekarang, tak ubahnya sebagai alat politik yang dikuasai orang - orang dibidang politik, BUKAN di bidang sepakbola. Kita bisa lihat prestasi sepakbola yang tak kunjung membaik, dan sekarang menjelang pemilihan Ketua Umum PSSI yang akan diselenggarakan bulan depan terdapat nama - nama calon Ketua Umun PSSI yang justru BUKAN dari kalangan sepakbola, melainkan pengusaha yang notabene nya adalah bussinessman bukan aktivis olahraga. Sebut saja Nurdin Halid, Nirwan Bakrie, dan Arifin Panigoro yang merupakan pengusaha. Rakyat Indonesia dan para pecinta sepakbola di seluruh tanah air sudah berharap adanya perubahan di tubuh PSSI agar sepakbola tidak hanya sekedar mimpi. Ayo Indonesia, Kuingin Kita Harus Menang.
Jumat, 11 Februari 2011
Sepakbola hanya mimpi di tanah ibu pertiwi
09.06
dyharpratama
0 komentar:
Posting Komentar